
BERITA FOTO — Ratusan santa clause Sabtu (12/12/2015) sore turun ke jalan untuk mengikuti Parade Santa dalam menyambut Hari Natal 25 Desember mendatang. Selain melakukan Parade Santa, Ratusan Santa juga membagikan Ribuan coklat kepada anak-anak dan warga Manado yang berada di pinggir jalan.
“Kita harapkan dengan Iven Parade Santa On Boulevard bisa memberikan semangat buat seluruh stakeholder di Sulut terutama di kota Manado untuk mengangkat Pariwisata daerag, dan menunjang tagline Marijo Ka Manado. Memang kegiatan ini terlambat dilakukan karena ada Pilkada serentak beberapa hari yang lalu, namun Parade ini sukses dilakukan dan diikuti juga oleh puluhan kendaraan hias dari Aparat TNI Polri,” kata Sumarsono yang juga menjabat sebagi Irjen Otonomi daerah Kementrian Dalam Negeri.







