Angin Kencang, Pohon Besar di Mataram Tumbang
MATARAM – Hujan ringan disertai angin kencang mengakibatkan sejumlah pohon besar di sepanjang jalan dan perkantoran Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB) bertumbangan akibat diterpa angin kencang.
Berdasarkan pantauan Cendana News, pohon tumbang akibat angin kencang terjadi di jalan Sriwijaya, kantor Perpajakan NTB dan Kampus Universitas Mataram (Unram). Pohon tumbang paling banyak terjadi di kampus Unram sebanyak tiga pohon besar.
“Pohonnya tumbang saat angin hujan disertai angin kencang tadi dan menimpa belasan motor mahasiswa yang ada di parkiran, untung saja tidak ada korban jiwa,” kata Budi salah satu petugas cleaning service Unram saat membantu mengangkat sepeda motor dari tindihan cabang pohon, Rabu (20/12/2017).

Budi mengatakan, tumbangnya pohon di halaman parkir Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Unram, selain memang karena terpaan angin kencang, juga karena tidak pernah dilakukan peremajaan terhadap pohon yang ada di Unram.
Akibat pohon tumbang tersebut belasan sepeda motor milik mahasiswa tertimpa dan mengalami kerusakan ringan hingga sedang, mulai dari bagian kepala hingga bodi sepeda motor.
“Rata-rata sepeda motor yang terkena lecet, tapi paling parah ada tiga unit, karena terkena di bagian kepalanya,” katanya.
Komang Aditia Yudistira, mahasiswa Fakultas Teknik mengaku, melihat langsung bagaimana pohon cemara tumbang dan menimpa sepeda motor mahasiswa yang terparkir, karena dirinya sedang berada di FKIP bertemu teman.
“Kasihan juga teman yang motornya tertimpa pohon tumbang, tapi mau bagaimana, untung saja tidak ada korban jiwa,” ungkapnya.