Jelang Natal, Harga Ikan Laut di Bakauheni Stabil
LAMPUNG – Mendekati hari raya Natal umat Kristiani 2017 harga ikan laut di pasar tradisional Bakauheni tidak mengalami perubahan terutama jenis ikan tangkapan nelayan yang melaut di sekitar perairan Selat Sunda.
Menurut Wawan (35) salah satu nelayan sekaligus pengepul ikan di dusun Muara Piluk Bawah Desa Bakauheni Kecamatan Bakauheni, sejak sepekan terakhir ia menyebut harga ikan masih stabil dan belum mengalami kenaikan signifikan. Meski hasil tangkapan ikan nelayan setempat mulai meningkat pasca cuaca buruk.
Harga ikan laut disebutnya belum mengalami kenaikan karena permintaan belum tinggi hasil tangkapan ikan juga belum maksimal.
“Beberapa nelayan memang sudah melaut namun saat ini masih musim ikan teri, jenis ikan lapeh, dan ikan kuniran yang banyak dipergunakan masyarakat untuk konsumsi warga. Sebagian dibeli oleh para penguasaha kuliner sea food di sepanjang Jalan Lintas Sumatera,” terang Wawan, salah satu nelayan di Dusun Muara Piluk Bawah Desa Bakauheni Kecamatan Bakauheni, saat ditemui Cendana News tengah melakukan proses pemilihan ikan yang akan dibeli oleh para pedagang ikan keliling, Selasa (19/12/2017).