Natal dan Tahun Baru 2018, KKP Kelas II Panjang Siagakan Petugas Kesehatan
LAMPUNG — Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas II Panjang menyiagakan personil selama 24 jam dalam angkutan libur Natal 2017 dan Tahun Baru 2018.
Personil ini membantu penumpang yang mengalami gangguan kesehatan selama melakukan perjalanan liburan menggunakan moda transportasi kapal laut.
Bangkit, salah satu petugas medis yang berjaga menyebut Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas II Panjang menyiagakan posko di Bakauheni tepat di dekat loket pembelian tiket penumpang pejalan kaki.
Dia mendampingi Suwoyo, S.Kep selaku koordinator wilayah KKP Kelas II Panjang Pelabuhan Bakauheni yang berjaga bersama tiga petugas medis lain.
Menurut Bangkit hingga tiga hari menjelang Natal petugas yang bersiaga masih belum menangani pasien dari penumpang kapal yang mengalami gangguan kesehatan.
Meski demikian ia menyebut posko kesehatan tetap melayani pemeriksaan kru kapal yang berlayar dan meminta sertifikat kesehatan sebelum berlayar.
“Seperti angkutan libur panjang lebaran bulan Juli lalu kami disiagakan di pelabuhan dengan petugas medis, alat alat medis dan juga ambulans yang siaga di pelabuhan Bakauheni untuk membantu penumpang yang mengalami gangguan kesehatan terutama mabuk laut dan sejenisnya,” terang Bangkit, Jumat (22/12/2017)
Posko kesehatan kelas II Panjang di Pelabuhan Bakauheni pada hari normal tetap disiagakan dengan petugas normal berjumlah dua orang. Namun untuk operasi layanan libur Natal 2017 dan Tahun Baru 2018 personil akan ditambah seiring dengan meningkatnya arus penumpang pejalan kaki dari Pulau Jawa yang akan berlibur.
Hingga kini belum ada laporan kejadian menonjol dari penumpang yang mengalami gangguan kesehatan meski disebutnya pemeriksaan kesehatan kepada sejumlah kru kapal yang akan berlayar tetap dilakukan.