PADANG — Lokasi wisata seakan menjadi tempat yang paling strategis untuk mendirikan lapak-lapak dagangan dengan menjual berbagai jenis makanan dan minuman. Makanan yang dijual bukanlah makanan berkemasan, melainkan makanan-makanan khas daerah. Seperti halnya dilakukan oleh pedagang di lokasi Wisata Pantai Padang, Sumatera Barat.
Para pedagang di Pantai Padang, cukup banyak menjual makanan-makanan khas daerah yakni karupuak kuah, pensi, pisang bakar, dan jagung bakar. Bahkan, bagi Anda yang belum pernah datang ke Pantai Padang, jangan berpikir untuk menikmati makanan ala-ala Eropa atau sejenisnya. Sebab, di Pantai Padang yang pedagangnya merupakan masyarakat setempat yang sangat mengutamakan menjual makanan daerah.
“Awalnya hanya berdiri beberapa lapak dagangan saja, yang menjual kerupuak kuah dan pensi. Ternyata ramai juga pengunjung Pantai Padang yang suka makanan itu. Lambat laun masyarakat setempat mencoba mendirikan lapak baru dengan jenis makanan yang sama, dan hingga akhirnya kini cukup padat pedagang di Pantai Padang ini, ternyata makanan khas daerah paling diminati,” ujar Elena, pedagang di Pantai Padang, Selasa (26/12/2017).
Menurutnya, dengan tumbuh dan berkembangnya usaha rakyat di lokasi Wisata Pantai Padang itu, telah membuat perekonomian masyarakat setempat mulai membaik. Pengunjung tidak hanya ramai di waktu libur panjang seperti halnya menjelang akhir tahun ini, tapi juga ramai pada hari-hari biasanya, terutama di malam hari.
Meski cukup banyak lapak dagangan masyarakat yang menyediakan tenda, payung, dan kursi di sepanjang Pantai Padang tersebut, bisa dikatakan tidak pernah terdengar adanya keributan antara pedagang, akibat dari berebut pelanggan.