Sukun Yuso Gunadharma Alihkan Bidikan
TANGERANG – Keinginan Sukun Yuso Gunadharma meraih tiket partai final Liga Bola Voli (Livoli) Divisi Uama 2017 akhirnya kandas.
Sukun Yuso harus mengakui keunggulan Bhayangkara Samator usai ditekuk tiga set langsung di partai semifinal, Kamis (7/12/2017) kemarin. Meski gagal, Sukun Yuso masih bersyukur, mengingat target awal yakni tembus empat besar sudah tercapai.
Kini, tim asal Yogyakarta itu mengalihkan bidikan ke posisi tiga. Guna merealisasikannya, Yuso harus bisa menaklukan Indomaret Sidoarjo, Sabtu (9/12/2017).
“Target awal kami adalah empat besar, dan itu sudah terealisasi. Sekarang kami berharap bisa meraih hasil lebih baik, mudah-mudahan bisa meraih posisi tiga,” ucap Manajer Sukun Yuso, Agung Budi Prasetyandi, Jumat (8/12/2017).
Agung menjelaskan, raihan Sukun Yuso di ajang Livoli Divisi Utama tahun ini sedikit lebih baik dari tahun sebelumnya.
Pada Livoli 2016, Sukun Yuso yang belum mendapat dukungan finansial dari perusahaan asal Kudus, harus puas dengan finish di urutan lima. “Sekarang bisa tembus empat besar,” jelasnya.
Sementara itu, pada laga semifinal di GOR Dimyati Tangerang, Banten, perbedaan kekuatan kedua tim sangat terasa.
Bhayangkara Samator yang menjadi juara Pool B dan runner up Livoli 2016, unggul di set awal dengan skor 25-19. Bhayangkara kembali unggul di set kedua dengan 25-18.
Sukun Yuso yang diperkuat sejumlah pemain proliga seperti Oki Puji, Antho Bertiyawan, Oki Setia Primbadi, Antonius Adi Nugroho, Okly Reyzal Ibrahim, dan Slamet Rudianto tidak berkutik di set ketiga dan kembali takluk 25-17.
Sebelumnya, Sukun Yuso Gunadarma meraih 6 poin dan menjadi runner up pool A. Yuso meraih poin setelah memenangi laga melawan Sukun Surya Muda (3-0) di laga perdana dan Berlian Bank Jateng (3-1) di laga ketiga, namun takluk dari TNI AU (0-3) pada petandingan kedua.