Yansen Mengaku tak Pernah Memukul Ketua PPS

MAUMERE – Warga Desa Gera, Kecamatan Mego, Kabupaten Sikka, Yansen Yoseph Bapa, mengaku tidak pernah memukul Ketua PPS Desa Gera, dan tidak pernah menyerahkan bukti dukungan berupa fotokopi KTP elektronik dan menanda tangani surat pernyataan dukungan kepada calon perseorangan.

“Saya kemarin sore, Rabu (14/12/2017) didatangi Ketua PPS Gera dan dua anggota PPS. Mereka menunjukkan fotokopi KTP saya dan surat pernyataan yang ada tanda tangan saya. Saya selama ini merasa tidak menyerahkan fotokopi KTP saya dan menanda tangani surat pernyataan dukungan kepada paket dari jalur perseorangan,” ujar Yansen Yoseph Bapa, Kamis (14/12/2017) sore.

Bakal calon Bupati Sikka dari jalur perseorangan Robertus Diogo Idong. -Foto: Ebed de Rosary

Setelah disampaikan Ketua PPS, kata Yansen, dirinya meminta melihat dokumen tersebut dan menahannya sambil mengatakan ini akan dijadikan barang bukti. Dengan adanya dokumen tersebut, dirinya katakan akan konsultasi dahulu dengan Panwas Kecamatan Mego, baru setelah itu dokumen negara tersebut kembalikan.

“Saya tidak pernah memukul Ketua PPS Gera dan saya cuma larang jangan foto saya saja. Saya tidak terima, karena saya tidak pernah menyerahkan KTP dan tanda tangan surat pernyataan dukungan kepada paket perseorangan,” tegasnya.

Menurut Yansen, dirinya tidak pernah tahu dan baru saat disampaikan mendukung paket perseorangan dirinya kaget dan merasa terpukul. Dia heran, kenapa fotokopi KTP miliknya dan ada yang memalsukan tanda tangannya dalam surat dukungan tersebut.

Baca: Jadi Korban Pemukulan, Ketua PPS Gera Lapor ke Panwas

Lihat juga...