Balikpapan Terapkan Bantuan Pangan Non-Tunai Juli 2018
BALIKPAPAN — Hingga Juni 2018, Keluarga Miskin (Gakin) di Balikpapan tidak lagi mendapatkan program Beras Sejahtera (Rastra), menyusul akan diberlakukannya program Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) pada Juli 2018, mendatang.
Kepala Dinas Sosial Balikpapan, Abdul Azis, menerangkan pada program BPNT itu, nantinya Gakin akan memperoleh uang tunai yang ditransfer ke rekening masing-masing sesuai data dalam program keluarga harapan. Kemudian digunakan dengan kartu yang diberikan untuk belanja di e-warung.
“Sekarang kita sosialisasi terus ke warga tak mampu terkait program itu, karena bulan Juli mereka sudah menggunakan kartu dengan membelanjakannya di E-warung yang tersebar,” terangnya, Rabu (31/1/2018).
BPNT yang akan diterima warga kurang mampu berupa beras dan telur senilai Rp110.000, yang disalurkan kepada setiap kepala keluarga (KK) per bulannya, namun tidak dalam bentuk tunai.
“Belanja menggunakan e-warung dan belanja berupa beras, gula, telur, dan minyak goreng. Tinggal pintar-pintar masyarakat mengaturnya dengan nilai Rp110 ribu,” katanya.
Sedangkan untuk penyaluran dana, pemerintah bekerja sama dengan Bank Rakyat Indonesia (BRI), yakni melalui e-warung. “Warga tinggal mengambil di e-warung. Di Balikpapan ada 14 e-warung yang tersebar di setiap kecamatan,” tandasnya.
Sementara itu, untuk data warga tak mampu yang didata pada 2017 masih dalam proses. “Data yang tahun 2018 ini masih mengacu data lama, sehingga kuotanya pun masih 9.563 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Balikpapan. Data warga tak mampu yang didata pada 2017 masih dalam proses, tinggal menunggu pusat,” sebutnya.