Ditahan Atalanta, Inter Gagal ke Empat Besar
Editor: Satmoko
BERGAMO – Inter Milan memiliki peluang untuk memperbaiki posisi dan menembus posisi empat besar klasemen Serie A. Sayang peluang itu terbuang karena Inter gagal menaklukkan Atalanta. Inter harus puas pulang dari lawatan ke Bergamo hanya dengan membawa satu poin.
Dengan tambahan satu poin, Inter masih tertahan di posisi lima besar. Inter mengantongi jumlah poin yang sama dengan AS Roma dan Lazio yang menempati urutan empat dan tiga klasemen.
Tuan rumah Atalanta mendominasi jalannya laga di paruh pertama. Sedangkan Inter tampil lebih baik di paruh babak kedua. Meski begitu, hingga berjalan 90 menit laga hanya menghasilkan enam kartu kuning namun tetap berakhir tanpa gol.
Hasil seri juga menjadi akhir laga antara Chievo Verona kontra Torino. Chievo yang bermain dengan 10 orang setelah Mattia Bani mendapat kartu merah dua menit jelang akhir laga, harus puas berbagi angka satu. Chievo kini berada dua strip di atas zona merah.
Hasil lebih baik diraih Genoa yang menjamu Crotone. Gol tunggal Daniel Bessa pada menit ke-28 menjadi penentu kemenangan Genoa atas klub penghuni zona degradasi tersebut. Cagliari juga mengemas kemenangan tipis 2-1 atas Udinese.
Duel kedua tim di Sardegna Arena sempat membuat tuan rumah Cagliari terkejut saat Kevin Lasagna berhasil membuka keunggulan Udinese pada menit ke-10. Namun selang 11 menit kemudian, Cagliari berhasil menyamakan keunggulan melalui Leonardo Pavelotti.
Enam menit jelang akhir laga, tuan rumah akhirnya berhasil membalikkan keadaan menjadi 2-1 melalui Luca Cappitelli. Tambahan tiga poin mengantar Cagliari menjauh dari zona merah, sedangkan Udinese masih berada satu strip di atas Cagliari.