Juara PLN Mobile Proliga 2022 Peroleh Uang Pembinaan
Editor: Koko Triarko
“Jadi kita kombinasikan. Segera ke UPI, ada sport science untuk voli, baik terkait teknik oksigen, gizi atau apapun,” tuturnya.
Dia berharap, prestasi Bandung bjb Tandamata tahun ini bisa menginspirasi perempuan Indonesia. Khususnya di Jabar untuk terjun dan memopulerkan olahraga bola voli.
Saat ini, bola voli masih identik dengan olahraga perempuan di perkampungan. Bank bjb selaku pemilik Bandung bjb Tandamata terus menyelenggarakan kompetisi voli antarkampung (tarkam) di berbagai daerah di Jabar, untuk mencari talenta dan bibit atlet.
Menurut Ridwan Kamil, dari sejumlah hasil penelitian kesuksesan sebuah cabang olahraga bukan terletak pada kualitas induk olahraganya. Namun, karena seringnya menggelar kompetisi.
“Semakin banyak kompetisi, maka eksperimen-eksperimen olahraga menemukan tempat laboratorium atau lapang tandingnya. Jadi, percuma kalau ada induk olahraga, tapi jarang membuat kompetisi,” pungkasnya.