Desa Tamanmartani contoh sukses pemberdayaan masyarakat miskin Yayasan Damandiri
Redaktur: Muhsin Efri Yanto
YOGYAKARTA, Cendana News — Sejak 2017, Yayasan Damandiri aktif menggerakan dan menjalankan program pemberdayaan masyarakat miskin di berbagai daerah.
Program pemberdayaan masyarakat miskin itu dijalankan Yayasan Damandiri lewat program Desa Cerdas Mandiri Lestari (DCML) yang tersebar di sebanyak 15 desa binaan.
Lewat program pemberdayaan masyarakat miskin inilah, Yayasan Damandiri bentukan Presiden Soeharto, bertekad mengentaskan persoalan kemiskinan yang ada di setiap desa.
Salah satu desa binaan Yayasan Damandiri, yang berhasil menjalankan program pemberdayaan masyarakat miskin adalah desa Tamanmartani, Kalasan, Sleman, Yogyakarta.
Melalui Koperasi Tamanmartani Sejahtera, program pemberdayaan masyarakat miskin di tingkat desa ini dijalankan secara berkelanjutan setiap tahunnya.
Di samping memanfaatkan program-program bantuan sosial dari pemerintah, Koperasi Tamanmartani Sejahtera, selaku pelaksana program DCML juga aktif membantu warga miskin memanfaatkan dana SHU Koperasi, maupun kemitraan dengan lembaga lainnya.
Manager Umum Koperasi Tamanmartani Sejahtera, Maimunah menyebutkan, pelibatan berbagai pihak ini dilakukan guna memudahkan upaya pengentasan kemiskinan masyarakat di desa Tamanmartani.
Dengan semakin banyak elemen masyarakat yang terlibat, maka kegiatan pemberdayaan masyarakat miskin di desa Tamanmartani diharapkan akan semakin mudah dan berjalan lebih cepat.
“Program pemberdayaan masyarakat miskin di desa Tamanmartani ini kita lakukan meliputi sejumlah aspek. Mulai dari aspek ekonomi, pendidikan, lingkungan maupun kesehatan,” katanya.
Di bidang ekonomi, Koperasi Tamanmartani Sejahtera selama ini aktif memberikan pinjaman lunak atau modal usaha bagi seluruh warga desa. Baik itu kalangan warga miskin maupun menengah ke atas.