Dorong Terwujudnya Kampus Inklusif, UCY Bangun Fasilitas Ramah Difabel
Redaktur: Muhsin Efri Yanto
Sementara itu, perwakilan BRI, Dheni Shofya Hakim, selaku Kepala Cabang Unit BRI Gedongkuning, mengatakan, pihaknya memberikan bantuan pembangunan fasilitas ramah difabel ini sebagai bentuk tanggung jawab sosial atau Corporat Social Responsibility (CSR) BRI pada UCY.
Ia berharap adanya bantuan ini dapat membantu UCY dalam meningkatkan akses pelayanan bagi seluruh warga kampus termasuk penyandang difabilitas tak terkecuali. Sekaligus juga mendukung program peningkatan akreditasi kampus UCY yang gencar dilakukan sejak beberapa tahun terakhir.
“Kita sudah menjalin kerjasama dengan UCY sejak tiga tahun terakhir. Kita harapkan kerjasama dan kolaborasi ini dapat terus berlanjut sehingga dapat memberikan manfaat sebanyak banyaknya bagi masyarakat luas,” pungkasnya.