“Kami juga memutuskan, bahwa penonton yang hari ini sudah memiliki tiket daily pass hari Sabtu dapat menonton balapan esok hari. Kami mengapresiasi para penonton yang tetap antusias di tengah kondisi cuaca yang kurang baik. Semoga besok cuaca lebih bersahabat, balapan berjalan lancar dan penonton dapat menikmati balapan bersejarah ini,” ujar Ricky.
Berikut ini jadwal baru WSBK di Mandalika, Minggu (20/11/2021):
09:00: WorldSBK Warm-Up
09:25: WorldSSP Warm-Up
11:00: WorldSBK Race 1 (21 Lap)
12:30: IATC Race 3 – (12 Lap, jarak baru balapan)
13:30: WorldSSP Race 2 (19 Lap)
15:00 WorldSBK Race 2 (21 Lap) (Ant)